Sang Guru Merupakan Penerang dalam
Kegelapan, Guru Merupakan Cahaya Ilmu yang keberadaannya memberikan
kesejukan dalam hati, Guru selalu membawa inspirasi bagi para pencari
ilmu, Guru memiliki jasa yang tinggi dalam proses perkembangan dan
kemajuan suatu Bangsa.
Sang
Guru segala perilakunya menjadi panutan, segala perilakunya menjadi
sorotan, menjadi seorang guru merupakan tanggung jawab yang sangat mulia
karena membekali anak Bangsa dan masa depan dengan ilmu yang tiada
ternilai harganya.
Sang
Guru harus dapat membawa perubahan baik secara langsung maupun tidak
langsung, Guru harus mempunyai kompetensi sebagai pendidik. Guru harus
menjadi mitra bagi anak didik, serta menjadi pembimbing yang baik.
Guru
harus bersabar dalam menghadapi tantangan hidup, baik tantangan
pekerjaan sebagai guru maupun tantangan dalam mendidik. Guru harus
bersabar dalam menjalani tugasnya meskipun hanya sedikit yang didapat,
guru harus tangguh meski badai peraturan selalu menerpa, guru tak mudah
putus asa meski lanjut usia tak mendapat apa-apa.
Kedisiplinan,
Keyakinan, Kesabaran, serta Keikhlasan akan membawa Sang Guru Menjadi
Guru Sejati. Janganlah menangis Sang Guru Ketika kau belum mendapat yang
kau inginkan, Janganlah bersedih Sang Guru ketika kau diabaikan meski
jerih payahmu telah kau berikan, Jangan iri Sang Guru ketika yang lain
telah mendapat jaminan dari pemerintah, tapi kau masih guru yang
berbakti.
Jadilah kau Sang Guru nomer satu, bagi dirimu sendiri. Ikhlas Bakti Bina Bangsa
0 komentar:
Posting Komentar